Terkadang seorang Trainer tergoda dengan materi. pengen banget memasukkan segala materi yang di ketahuinya.
Dalam pikirannya, makin kaya materi, makin banyak yang diberi ke peserta, makin bagus.
Padahal, kebanyakan materi yang gak nyambung dengan kebutuhan peserta justru membuat fokus pembelajaran buyar.
Peserta jadi kesulitan menemukan ketertarikan antara satu konten dengan lainnya. “Ini aslinya belajar apa?” Atau “Arah tujuannya mau kemana?” menjadi kalimat yang berputar tak tentu arah di kepala peserta.
maka, dalam men-Desain Training, pastikan materi secukupnya, sesuai apa yang dibutuhkan dalam pencapaian kebutuhan kinerja.
Desain Training yang baik bukan yang banyak materi. Desain Training yang baik itu cukup, pas, tepat sasaran.
Ditulis oleh:
Surya Kresnanda
@suryakresnanda
0811 2244 111